Saturday, April 27, 2024

RTH Kalijodo Tetap Buka, Namun Suasana Berbeda di Bulan Suci Ramadan

ACTUALNEWS.ID, Jakarta,- Untuk menjaga nuansa bulan suci ramadan 1444 H dan idul fitri pengelolah RTH (Ruang Terbuka Hijau) Kalijodo Penjaringan Jakarta Utara merubah tampilannya dari hiruk pikuk kegembiran ke nuansa islami.

“Ya, suasana bulan suci ramadan kita juga harus menjaga ke khusuannya, semua tampilan dirubah untuk menghormati orang yang berpuasa dan yang menjalankan sholat teraweh,” hal ini dikatakan Daenk Jamal selaku pengelolah, Senin (27/3/2023) di lokasi RTH Kalijodo.

Seperti biasanya, kata daenk jamal, setiap hari sabtu ada hiburan musik secara gratis ditampilkan sejak pukul 21:00 sampai 24:00 WIB dan sekarang dibatasi hanya sampai pukul 23:00 saja. Itupun 75 % lantunan musik religius.

“Musik tetap ada namun sampai pukul 23:00 Wib itupun 75% nuansa religius” ungkapnya.

Ketua Umum Garda Bintang Timur itu juga menambahkan, untuk lebih menggalakan UMKM dilingkungan RTH rencananya akan ada Bazar Busana bekerjasama dengan Sudin UMKM kota jakarta utara.

“Selain kulinier nanti rencananya ada bazar busana yang berkerkasama dengan Sudin UMKM,” terangnya.

Yang terpinting, keinginginan dan kemauan pengunjung diakomodir sesuai kemampuan pengelolah dan itu tetap bekarsam sama dengan intansi terkait.

“Keinginan pengunjung di usahakan terlayani, tapi juga pengunjung harus menjaga cipta kondusif dibulan suci ramadan,” tutupnya.

ACN/Rbt,Cun/Red

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Latest Articles