Sunday, May 19, 2024

Walikota Jakarta Selatan Monitor Vaksinasi Di Kecamatan Pasar Minggu

ACTUALNEWS.ID, Jakarta – Dalam rangka percepat vaksinasi Covid-19 di lingkungan Kecamatan Pasar Minggu, Kelurahan Jatipadang bersama Karang Taruna dan Koramil Pasar Munggu menggelar kegiatan Vaksinasi Massal, Sabtu (16/10/2021).

Hadir dalam kegiatan tersebut Walikota Jakarta Selatan dan sejumlah pejabat lainnya untuk memonitor jalannya kegiatan vaksinasi.

Sekretaris Karang Taruna Kelurahan Jatipadang, Taufik menjelaskan, kegiatan vaksinasi kali ini pihak panitia menyediakan sebanyak 300 dosis yang terdiri dari 200 vaksin Sinovac dosis 1 dan 250 dosis vaksin Astrazeneca, dan 50 dosis vaksin Pfizer.

“Kegiatan ini dilaksanakan karena masih banyak warga Kelurahan Jatipadang yang belum divaksinasi,” ujar Taufik.

Dalam kesempatan yang sama, Lurah Jatipadang, Narip Arifin mengatakan, vaksinasi yang telah mencapai hampir 80 persen di Kelurahan Jatipadang ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas warga.

“Kami terus menyisir warga Kelurahan Jatipadang yang belum tervaksin untuk terus mengingatkan pentingnya vaksinasi, bahkan kami mengirim undangan kepada warga yang belum divaksin melalui Karang Taruna,” ujar Narip.

ACN/Indah/Red

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Latest Articles