Sunday, May 19, 2024

Sifat Guyub, Toleran dan Melaksanakan Program Pemerintah Jadi Modal Dipercaya 3 Periode oleh Warga

ACTUALNEWS.ID, Jakarta – (Suhartoyo) sosok ketua Rw.07 kelurahan pejagalan kecamatan penjaringan jakarta utara, adalah seorang yang sangat dekat dan bersahabat dengan para warganya dilingkungan Rw.07 pejagalan.

Dikeketahui, Rw.07 pejagalan terdiri dari 17 Rt yang ada diwilayahnya, sekretariat Rw.07 berada dijalan komplek TPI 1 – Taman permata indah 1 no.67 U kelurahan pejagalan kecamatan penjaringan jakarta utara.

(Suhartoyo) ketua Rw.07 kelurahan pejagalan ditemanin Ketua Pelmas Rw.07 kelurahan pejagalan (Tato) ketika ditemui awak media mengatakan, “kami pengurus Rw 07 beserta para 17 pengurus Rt yang ada diwilayah, selalu mengedepankan pentingnya bersilahturahmi antar pengurus dan masyarakat.” Ucap Toyo, Rabu, 23/3/2022.

Menurut Toyo, kerukunan yang tercipta diwilayah, Rasa persatuan dan kesatuan dimasyarakat semua ini kami jaga berkat kerja sama dan kekompakan kami selaku pengurus wilayah, antara lain pengurus Rw pengurus Rt, FKDM, LMK, maupun para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh perempuan, Ibu ibu majelis taklim dan para tokoh pemuda yang ada diwilayah.

Masih, (Suhartoyo) mengatakan adapun berbagai kegiatan yang dilakukan diwilayah Rw.07 Kelurahan pejagalan antara lain :

  • kegiatan posyandu yang dilakulan 1 bulan sekali oleh ibu ibu PKK dan Ibu Ibu Dasawisma
  • kegiatan Jumantik yang dilakukan 1 minggu sekali oleh ibu ibu PKK dan ibu ibu Dasawisma
  • kegiatan senam yang dilakukan tiap 1 minggu sekali bersama masyarakat Rw.07 kelurahan pejagalan.

sebagai seorang pemimpin wilayah Rw.07 kelurahan pejagalan yang terpilih 3 periode secara berturut turut, alhamduhlillah kami sudah mempunyai 1 unit ambulance yang kami kredit dan kami cicil dari uang operasional Rw maupun dari hamba Allah yang terus hadir dan berkenan berbagi rezekinya untuk ikut serta membayar cicilan Mobil ambulance yang kami sediakan buat kebutuhan masyarakat yang ada di 17 Rt yang ada diwilayah Rw.07 kelurahan pejagalan kecamatan penjaringan jakarta utara.

ACN/Rbt,Edo,Tim/Red

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Latest Articles