Sunday, May 19, 2024

Tokoh Pemuda Nias Barat Konsisten Kawal Kepemimpinan Khenoki Waruwu dan Era Era Hia Wujudkan Kebijakan Prorakyat

ACTUALNEWS.ID, Jakarta — Tokoh Pemuda Nias Barat melakukan pertemuan istimewa dengan Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu di Jakarta sekaligus menyampaikan apresiasi dan komitmen mengawal kepemimpinan Khenoki Waruwu dan Era Era Hia dalam ikhtiar mewujudkan Nias Barat Soguna Bazato Bersih, Unggul dan Maju.

Tokoh Pemuda Nias Barat yang berdomisili di Kota Depok Da’onitehe Hia menyampaikan saya bersama teman-teman pemuda Nias Barat yang berdomisili di Jabodetabek terus memantau dan memperhatikan kinerja Pemkab Nias Barat dibawah kepemimpinan Bupati Khenoki Waruwu dan Wakil Bupati Era Era Hia selama setahun memimpin.

“Kami sangat apresiasi atas pencapaian dan prestasi yang ditorehkan oleh Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu dan Wakil Bupati Era Era Hia dalam melakukan upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat dan produktivitas kerja ASN dilingkungan pemerintah daerah Nias Barat yang bersungguh-sungguh bekerja dan melayani masyarakat dengan totalitas” ujar Da’onitehe Hia di Depok, Kamis (19/05/2022).

Kami menyampaikan ini dengan alasan dan pertimbangan yang sangat terukur dan objektif. Pelayanan ambulans gratis terhadap masyarakat, pemberian bantuan duka, pemberian insentif rohaniawan, pembangunan tower, pemasangan trotoar, dan peningkatan kualitas pelayanan publik dan masih banyak lagi.

Kepemimpinan Bupati Khenoki Waruwu makin sukses, berdampak dan berprestasi terbukti atas pencapaian dan penghargaan yang diraih yaitu opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Sumatera Utara. Ini adalah indikator yang sangat terukur dan objektif dalam penyelenggaraan pemerintahan yang bersih, transparan dan akuntabel, ungkap Da’onitehe Hia.

Sementara Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu mengungkapkan bahwa komitmen saya yang sangat serius adalah upaya memperbaiki tata kelola Pemerintah Nias Barat, berlari 70 km/jam mengejar ketertinggalan dan tidak membebani ASN ketika menduduki jabatan tertentu seusai mekanisme yang berlaku dalam upaya mewujudkan meritokrasi birokrasi.

“Saya ini berasal dari keluarga miskin pernah berjibaku menjadi buruh kasar bahkan berbagai jenis pekerjaan yang mengandalkan kekuatan fisik seperti kuli bangunan. Hati dan raga saya ini, saya dedikasikan untuk kepentingan kesejahteraan masyarakat” ujar Khenoki Waruwu.

Kami masyarakat Nias Barat yang berada di perantauan terus berupaya memberikan dukungan moril maupun ide-ide kreatif, saran dan kritik serta menjaga netralitas selama kepemimpinan Khenoki Waruwu dan Era Era Hia hingga akhir periode memastikan pemerintah daerah Nias Barat terus berada pada koridor yang benar dalam menjalankan amanah masyarakat dan mewujudkan kesejahteraan bersama, tutup Da’onitehe Hia.

ACN/RED

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Latest Articles