Thursday, May 2, 2024

Menakar Calon Independen Pilgub 2024 Jakarta Mendapatkan Hati di Masyarakat

ACTUALNEWS.ID Jakarta- Pilgub (Pemilihan Gubarnur) dki jakarta memang 2024 mulai banyak diperbincangkan warga jakarta.
Namu, bila dilihat jadwal kpu, pendaftaran calon gubernur sekitar bulan mei 2024 akan segera dimulai.

Menurut, pemerhati sosial kemasyarakatan dki jakarta yang juga sekertaris GPM (Gerakan Pemuda Marhaenis) Jakarta Robert Siagian mengungkapkan bahwa Pilkada 2024 jakarta akan dimenangkan calon independan.

“Saya berkeyakinan calon independen akan memenangkan pilgub jakarta 2024”, katanya dibilangan Grogol Petamburan Jakarta Barat, Jumat, (19/4/2024).

Faktor kejenuhan warga jakarta terhadap gubernur yang di usung Parpol (Partai Palitik) yakni,

  1. Pudarnya kepercayaan masyarakat terhadap partai.
  2. Warga jakarta ingin ada terobosan baru dengan tampilnya independen.
  3. Pobia independen akan menjadi pengawalan/pendukungn masyarakat.

“3 faktor ini yang diingikan warga jakarta akan menjatuhkan pilihanya pada calon independen” tukasnya.

Robert juga menambahkan soal persyaratan calon independen dengan dukungan 618 KTP (Kartu Tanda Penduduk) itu bukan tidak mudah. Namun dengan 3 faktor diatas persayaratan administrasi bisa terlampaui.

“Kapabilitas dan Integritas calon dapat mempengaruhi capaian persyaratan” tambahnya.

Dia juga menyinggung gembar gembornya pencalonan Dharma Pongrekun yang akan meramaikan konstilasi pilgub dki jakarta 2024 yang bisa menarik warga jakarta memilih calon alternatif.

“Bila syarat terpenuhi maka tidak menutup kemungkian akan memenangkan pilgub dki jakarta sebagai calon alternatif ,” tandasnya.

Di akuinya, selain perlunya data empirik dan tantangan soal dukungan perleman. Kekuatan masyarakat sebagai kontrol akan menjadi penyeimbang dari parlemen.

“Warga masyarakat akan mendukungnya sebagai penyeimbang asal kebijakannya pro-rakyat,” tutupnya.

AN/Tim/Red

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Latest Articles