ACTUALNEWS.ID, Jakarta – Banyak cara memeriahkan hari ulang tahun seseorang terutama bagi seorang tokoh agama yang di panutinya. Kali ini melihat kemeriahan hari ulang tahun Bante YM PHRA Khanit Sannano Mahathera dan Bante YM PHRA Srivisarn Mitngan Mahathera yang dirayakan di Vihara Hemadhiro Mettavati yang terletak di Jalan Raya Kapuk Gang Mawar SCB No 11, Kecamatan Cengkareng Jakarta Barat, Minggu (15/9/2024).
“Semua umat Budha dari berbagai wilayah hadir ditempat Hemadhiro Mettavati untuk merayakan HUT YM PHRA Khanit Sannano Mahathera dan YM PHRA Srivisarn Mitngam Mahathera yang ke 56,” terang Romo Asun Ketua Vihara HM.
” Kita tahu bahwa Bhante Khanit adalah Sekjen dari DPP Walubi dan Juga Ketua dewan pembina Sanga Damaduta Indonesia dan juga sebagai ketua yayasan Wihara Damaduta Indonesia, Sehingga banyak umatnya di berbagai wilayah di Indonesia hadir merayakan HUT Bhante Khanit,” Jelasnya kembali.
Lanjutnya, kita bisa lihat hari ini yang hadir sekitar 1000 orang lebih dan pelaksanaan acara selesai hingga jam 14.00 WIB,” tambah Romo Asun.
Ia menceritakan awal perayaan ulang tahun Bhante Khanit di laksanakan setiap tahun dari Wihara ini berdiri dari 2019 sampai sekarang tetap di rayakan bahkan sebelum 2019 juga di rayakan di tempat lain karena Bhante Khanit mempunyai umat banyak di berbagai wilayah di Indonesia, ” pungkasnynya.
Dan Bhante Khanit juga berpesan agar umat Budha tetap bersatu jangan di pisahkan dengan majelis majelis lainnya karena semuanya sama, mari kita bersatu sama lainnya saling bahu membahu karena dengan persatuan majelis majelis buddha dapat mempersatukan umat Budha di Indonesia,” pesan Bhante melalui Romo.
Di akhir pernyataannya, “Marilah kita berjuang bersama sama karena hidup itu penderitaan oleh karena itu kita harus berjuang bersama untuk membebaskan diri dari penderitaan, ” tutupnya.
Perlu diketahui, seluruh kegiatan acara di sambut meriah dan penuh hikmat dari umat dan masyarakat sekitar.
ACN/RED