Friday, April 26, 2024

Babainsa Bersama Tiga Pilar Kecamatan Tambora Terus Tekan PenyebaranVirus Covid – 19 Dengan Laksanakan OPS Yustisi Setiap Hari

ACTUALNEWS.ID, Jakarta – Anggota Babinsa Koramil 02/TB Kodim 0503/JB bersama Tiga Pilar Kecamatan Tambora terus tekan penyebaran virus Covid – 19 dengan melaksanakan operasi yustisi setiap hari di jalan Duri Raya Ry 05/06 Kelurahan Duri Utara Kecamatan Tambora Jakarta Barat, Kamis ( 28/1/21 ).

Apel kesiapan anggota Dipimpin Wakapolsek Tambora AKP Safry Wasdar dengan memberikan imbauan dan arahan untuk anggota tiga pilar agar menjalani operasi yustisi dengan penuh rasa tanggung jawab dan ikhlas dan menegur pelanggar dengan bahasa yang humanis ramah dan sopan.

Danramil 02/TB Kapten Inf. Arja Suarja saat dihubungi mengatakan, Anggota Babinsa Koramil 02/TB wajib melaksanakan operasi yustisi setiap hari bersama tiga pilar untuk menekan penyebaran dan memutus mata rantai covid 19.

” Dengan adanya Operasi yustisi dan tertib masker setiap hari membuktikan Tiga Pilar Kecamatan Tambora Peduli warga masyarakat, dengan operasi yustisi mengedukasi kepada masyarakat akan pentingnya kesehatan dan menjalankan 5M ( mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak jarak, menghindari kerumunan, dan menghindari makan ditempat ramai ) untuk kesehatan bersama, ” terang Kapten Inf Arja.

Marilah kita bersama melaksanakan 5M demi kesehatan bersama dan menekan penyebaran serta memutus mata rantai covid 19,” ajak Danramil.

Tiga pilar dengan 42 personil gabungan menjaring 16 orang pelanggar protokol kesehatan yang tidak memakai masker diantaranya 13 orang memilih sanksi sosial membersihkan fasilitas umum dan 3 orang lagi memilih sanksi administrasi.

Cun/red.

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Latest Articles