Friday, April 26, 2024

Bantu Warga Terdampak Covid 19,Babinsa Koramil 02/TB Bersama Tiga Pilar Berikan Bantuan Sembako

ACTUALNEWS.ID, Jakarta – Serma Agus W Babinsa Koramil 02/TB bersama Binmas,Satpol PP dan FKDM berikan paket sembako kepada Warga Terdampak Covid 19 di lingkungan JL.Duri Dalam Rt 05/04 Kelurahan Duri Selatan Kecamatan Tambora Jakarta Barat.Kamis (4/3).

Giat Pemberian paket sembako oleh Babinsa sekaligus Memberikan sosialisasi dan mengingatkan masyarakat agar tetap waspada dan selalu melaksanakan 3 M ( Mencuci tangan,Memakai Masker dan Menjaga Jarak) guna memutus mata rantai penyebaran virus covid-19.

“Pemberian Paket sembako merupakan kepedulian antara Tiga Pilar dan Koramil 02 Tambora dalam membantu warga yang terdampak covid 19 di Wilayah binaan Koramil 02 Tambora” Tutur Danramil 02/Tambora Kapten Inf Arja Suarja

Danramil mengatakan,Selain pemberian paket sembako Babinsa bersama Tiga Pilar mengingatkan warga untuk tetap waspada dan melaksanakan 3 M ( Mencuci tangan,Memakai Masker dan Menjaga Jarak) dan tidak berkerumun,Jelasnya

“Sosialisasi dan himbauan Babinsa kepada warga bertujuan guna memutus mata rantai penyebaran virus covid 19 sesuai arahan dan atensi pimpinan dalam penanganan virus covid 19” Pungkas Kapten Arja. ( Sumber Koramil 02/Tb ).

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Latest Articles