ACTUALNEWS.ID.Jakarta – Kuliner yang berasal dari Magelang seakan tidak ada habisnya. Dengan berbagai macam cita rasa yang beragam, Magelang berhasil memikat daya tarik wisatawan yang ingin merasakan kuliner khas Magelang.
Kuliner khas Magelang banyak sekali bentuknya seperti makanan berat, makanan ringan, dan makanan tradisional. Sebut saja kupat tahu, opor entok, sup senerek, slondok, dan getuk.
Getuk khas Magelang atau disebut Getuk merupakan jajanan tradisional yang terbuat dari singkong. Jajanan ini termasuk salah satu makanan yang legendaris. Maka tak heran jika banyak wisatawan yang membeli oleh-oleh ini ketika berlibur di Magelang.
Getuk memiliki citarasa yang manis dan dipadukan dengan tekstur singkong membuat makanan ini cukup enak dan mengenyangkan.
Penampakan getuk ini dibilang cantik karena umumnya diwarnai dengan berbagai warna yang menarik mata seperti hijau, pink, coklat dan putih. Bahkan ada getuk yang diberi tiga warna sekaligus.
Getuk ini biasanya dicetak kecil-kecil, sehingga mudah untuk memakannya tanpa memotong-motong lagi. Getuk ini juga diberikan toping parutan kelapa diatasnya.
Jajanan tradisional khas Magelang ini biasanya dijajakan di pinggir jalan atau di pusat oleh-oleh khas Magelang. Makanan ini juga bisa ditemui di pasar-pasar.
Getuk ini biasanya dijajakan dengan beberapa macam jajanan pasar lainnya seperti wajik, jenang, tape, klepon, kue lapis, dan masih banyak lagi.
Harga yang dipatok untuk satu kemasan getuk ini juga terbilang cukup murah. Hanya dengan mengeluarkan uang 10-50 ribu rupiah saja, kita bisa membawa pulang oleh-oleh legendaris ini.
ACN/RED