ACTUALNEWS.ID, Bank sampah Orange dan PPSU kelurahan jelambar baru memberikan 400 paket takjil pada masyarakat umun yang melintasi sepanjag jalan Tb Angke Raya.
Pembagian takji dengan tema “Indahnya Berbagi di Bulan Ramadhan” adalah hasil dari kolektif Bank Sampah dan Anggota PPSU yang dikumpulah selama setahun ini.
“Pemberian 400 takjil ini hasil kolektif bank sampah dengan ppsu selama setahun,” ujar Saefudin anggota ppsu yang juga pengelolah bank sampah kelurahan jelambar baru, Senen (23/3) dilokasi.

Dia juga menjelaskan, dari hasil intensif bulanan yang diterima ppsu dan bank sampah di sisihkan sedikit demi sedikat secara suka rela. Dan hasilnya, katanya, akan diberikan pada warga yang membutuhkan disaat tertentu seperti kegiatan hari ini yang sudah berlangsung sejak berdirinya bang sampah orange.
“Jadi bukan di bulan ramadhan saja, tapi kesosialan yang dianggap perlu di bantu kami juga ada turut perpartisipasi. Seperti, bencana banjir, kebakaran dan anggota ppsu yang sakit dll. Pokoknya sifatnya sosial dan kemanusiaan,” terangnya.
Dilokasi, Ahmad (36) pengendara motor ojeg onlie warga tebet merasa terbantu diberikan takjil karena masih melakukan aktifitas jelang buka puasa dengan membawa penumpang.
“Sepertinya masih bawa penumpang. Jadi bersyukur dapat takjil. Alhamdillilah jadi tidak beli lagi,” tutupnya
Perlu diketahui, pembagian takjil tersebut di hadiri Sekel Jelambar Baru Frengky Septiadi, Marta Dinata Kasie Pemerintahan, Babinkamtimbmas Aiputu Buchori dan Babinsa Koptu Hendrik serta seluruh anggota PPSU Jelambar Baru.
ACN/Rbt/Red