Thursday, December 12, 2024

TIB Meminta PSI Perjuangkan Nasib Debt Collector Sebagai Profesi Legal dan Diakui oleh Negara, UMKM, Seni Budaya dan Koperasi

ACTUALNEWS.ID, Jakarta—Timur Indonesia Bersatu (TIB) dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) melakukan silaturahmi kebangsaan di daerah Gondangdia, Jakarta Pusat, Senin (16/10/2023).

Pada kesempatan silaturahmi tersebut ada beberapa hal yang disampaikan oleh Ketua TIB Andreas Parapaga kepada PSI yakni terkait nasib profesi debt collector yang berasal dari Indonesia Timur, kesejahteraan pelaku UMKM dan ekonomi kreatif, koperas, pelaku seni dan budaya.

Andreas mengatakan debt collector ini sebagai profesi yang mendukung pertumbuhan ekonomi, sebab ada ribuan debt collector yang tersebar di Jabodetabek. Untuk itu, TIB meminta kepada PSI agar memperjuangkan aspirasi saudara-saudara pelaku debt collector ini agar tersertifikasi melalui lembaga keuangan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Kemudian, terkait pengembangan koperasi, UMKM dan ekonomi kreatif dan pelaku seni juga agar kebijakan pemerintah menyentuh khususnya masyarakat Indonesia Timur, tandasnya.

“Timur Indonesia Bersatu berharap bahwa bisa bersinergi dengan PSI demi kemajuan bangsa dan negara serta tetap menjaga persatuan dan kesatuan mulai dari Merauke sampai ke Sabang, dan dari Miangas sampai Pulau Rote,” lanjutnya.

Saat ditanya arah dukungan TIB di Pemilu 2024, Andreas hingga kini masih menjadi poros tengah dan menunggu arah dukungan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Semoga silaturahmi kebangsaan seperti ini membawa kemajuan bagi bangsa dan negara. Apalagi kita memasuki masa-masa politik khususnya pilpres dan pileg pada pemilu 2024.

ACN/RED

Related Articles

[td_block_social_counter facebook="#" twitter="#" youtube="#" style="style8 td-social-boxed td-social-font-icons" tdc_css="eyJhbGwiOnsibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjM4IiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJwb3J0cmFpdCI6eyJtYXJnaW4tYm90dG9tIjoiMzAiLCJkaXNwbGF5IjoiIn0sInBvcnRyYWl0X21heF93aWR0aCI6MTAxOCwicG9ydHJhaXRfbWluX3dpZHRoIjo3Njh9" custom_title="Stay Connected" block_template_id="td_block_template_8" f_header_font_family="712" f_header_font_transform="uppercase" f_header_font_weight="500" f_header_font_size="17" border_color="#dd3333"]

Latest Articles