Sunday, January 25, 2026

Sudin Kominfotik Jakbar Sosialisasikan Dashboard ASTIK untuk Tingkatkan Pelayanan Pengaduan

Jakarta,AN.id Suku Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kominfotik) Kota Administrasi Jakarta Barat menggelar sosialisasi layanan ASTIK – Form Layanan Aplikasi Siber dan Statistik, sebagai upaya meningkatkan kualitas penanganan pengaduan masyarakat, Selasa (18/11/2025).

Kegiatan yang berlangsung dengan tema “Jejamu Barat” ini diikuti oleh perwakilan perangkat wilayah dan unit kerja terkait.

Kepala Bagian Pemerintahan Kota Administrasi Jakarta Barat, Rano, mengatakan bahwa layanan ASTIK dan Dashboard CRM Kota merupakan alat penting dalam mempermudah pemahaman serta analisis terhadap laporan masyarakat.

“Dashboard ini menjadi instrumen visual yang memudahkan penyajian informasi sehingga dapat dipahami dengan cepat oleh para petugas,” ujarnya.

Sementara itu, narasumber kegiatan, Didi Prabowo, menjelaskan bahwa sosialisasi panel kontrol dilakukan untuk meningkatkan kemampuan perangkat wilayah dalam mengoptimalkan pelayanan pengaduan berbasis data dan teknologi.

“Dengan adanya dashboard visual tersebut, Pemerintah Kota Jakarta Barat berharap proses tindak lanjut laporan masyarakat dapat berlangsung lebih cepat, tepat, dan terukur, ” ungkapnya.

AN/RBT/AN.

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Latest Articles