Monday, April 28, 2025

Sinergi Kolaborasi Komunitas Saung Abah Jhon (SAJ) & Saung Asik – Peringati Hari Bumi & Milad Ketum SAJ

ACTUALNEWS.ID Tangerang Selatan – Jawara Banten | Setiap tanggal 22 April, dunia bersama-sama memperingati Hari Bumi sebagai momentum penting untuk mengingatkan kita semua akan tanggung jawab menjaga kelestarian planet yang kita tinggali. Tahun 2025 ini menandai peringatan Hari Bumi ke-55, sebuah perjalanan panjang yang dimulai sejak 1970 dan kini telah menjadi gerakan global yang melibatkan lebih dari miliaran orang di seluruh dunia, ujar Rendi sambil terus menanam pohon tanaman tabebuya bersama Bang Jepry & Bang Inang.

Rendi penasehat dari komunitas Saung Abah Jhon (SAJ) bersama anggota SAJ Bang Jepry dan Bang Inang dari Komunitas Saung Asik, pada hari minggu pagi, 27 April 2025 melakukan giat bersama memperingati hari Bumi dengan menanam 10 bibit pohon tanaman tabebuya di situ pamulang atau yang lebih dikenal masyarakat dengan sebutan situ Sasak.

Kami bertiga mewakili Komunitas SAJ & Saung Asik melakukan penanaman pohon dalam rangka memperingati hari Bumi tahun 2025 sekaligus kegiatan ini juga kegiatan awal dari program Komunitas SAJ & Saung Asik yang berkelanjutan, jelas Rendi & Bang Jepry.

Kami bertiga sebelumnya memang para aktivis lingkungan hidup yang terus bergerak dan mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk peduli dalam melestarikan lingkungan hidup. Saya sendiri juga sebagai salah satu perintis keluarga besar OKP Ganespa Tangsel di Situ 7 Muara, ungkap Rendi.

Jepry juga menyampaikan hal yang sama dengan Rendi, Saya tertarik dengan pelestarian lingkungan hidup karena sudah jadi passion saya sejak dulu sebelum bergabung dengan Komunitas SAJ. Saya dan Rendi serta rekan – rekan lainnya juga konsen mengajak masyarakat hidup bersih dan mengelola (mendaur ulang) sampahnya secara mandiri. Karena salah satu masalah besar pelestarian lingkungan hidup adalah kurangnya kepedulian hidup bersih khususnya pengelolaan sampah di masyarakat mulai dari rumah setiap keluarga yang jadi warga Kota Tangsel, tegas Jepry
Bang Inang pun sependapat dengan apa yang disampaikan Rendi dan Bang Jepry.

Bang Inang menambahkan jika kita peduli dengan alam maka alam sudah pasti peduli dengan diri kita. Saya, Rendi dan Jepri merupakan perwakilan dari Komunitas SAJ & Saung Asik yang peduli pelestarian alam ini dan akan terus mendorong kegiatan ini menjadi program yang berkelanjutan dan menjadi program utama dari komunitas kami. Kami bertiga yakin bahwa seluruh keluarga besar Komunitas SAJ & Saung Asik juga peduli pelestarian alam ini dan hal ini merupakan program yang dapat menunjang program-program lainnya seperti program ekonomi kreatif, pemberdayaan masyarakat dan pariwisata alam di Kota Tangsel.

Nach pagi ini khan kita yang mewakili komunitas dalam memperingati hari Bumi dengan menanam pohon tabebuya , nanti sore hingga malam akan berlanjut acara sosialisasi memperingati hari Bumi tahun 2025 sekaligus juga merayakan hari milad Ketua Umum Komunitas SAJ, ulas Rendi.
Regina Ketua Umum Komunitas SAJ menyampaikan rasa syukur yang luar biasa pada hari miladnya pada tahun 2025 karena bisa banyak mengundang para sahabat dan juga bisa saling bersinergi kolaborasi menguatkan ikatan persaudaraan antar komunitas. Alhamdulillah hari ini Kami dapat memperingati hari Bumi pada tahun 2025 berkah sinergi kolaborasi komunitas SAJ bersama Komunitas Saung Asik yang sekaligus merayakan milad hari lahir saya, tegas Regina.

Regina menyampaikan terima kasih kepada seluruh keluarga besar komunitas SAJ & Saung Asik khususnya kepada Bang Rendi, Bang Jepry dan Bang Inang yang telah melakukan penanaman pohon mewakili komunitas SAJ & Saung Asik dalam Memperingati Hari Bumi, Tutup Regina Ketua Umum Komunitas Saung Abah Jhon (SAJ).ACN/RED

Related Articles

[td_block_social_counter facebook="#" twitter="#" youtube="#" style="style8 td-social-boxed td-social-font-icons" tdc_css="eyJhbGwiOnsibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjM4IiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJwb3J0cmFpdCI6eyJtYXJnaW4tYm90dG9tIjoiMzAiLCJkaXNwbGF5IjoiIn0sInBvcnRyYWl0X21heF93aWR0aCI6MTAxOCwicG9ydHJhaXRfbWluX3dpZHRoIjo3Njh9" custom_title="Stay Connected" block_template_id="td_block_template_8" f_header_font_family="712" f_header_font_transform="uppercase" f_header_font_weight="500" f_header_font_size="17" border_color="#dd3333"]

Latest Articles