Saturday, April 19, 2025

Pengurus RW 01 Kelurahan Jembatan Besi Bersama Polisi RW Himbau Warga Jelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H

ACTUALNEWS.ID, Jakarta,- Sebentar lagi Hari Raya Idul Fitri 1444 H akan tiba, sudah menjadi sebuah tradisi bagi Masyarakat Indonesia umumnya yang akan merayakan lebaran.

Dan ini menjadi salah satu perhatian khusus bagi jajaran Pengurus RW 01 Jembatan besi bersama Polisi RW, mengingat akan adanya arus mudik Warganya yang berpergian untuk bersilaturrahmi dengan merayakan Hari Raya Idul Fitri di daerahnya masing – masing.

Ketua RW 01 Jembatan besi, Haji Entol Hasanuddin S.sos. bersama jajaran diantaranya para RT, Polisi RW, Linmas, FKDM, LMK, Katar, Citra Bhayangkara memberikan himbauan serta sosialisasi terhadap Warganya untuk bersama dapat menjaga dan menciptakan Wilayah yang aman kondusif.

Seperti yang dilakukan Pengurus RW 01 bersama Polisi RW, di lingkungan RT yang terdiri dari RT 01 – 012 upaya melakukan himbauan serta sosialisasi bahaya kebakaran, Kongsleting listrik, kejahatan Curanmor, tawuran maupun kejahatan – kejahatan jalanan Rabu, (19/4/2023).

“Kami segenap Pengurus berupaya semaksimal mungkin guna pencegahan maupun antisipasi dari kemungkinan hal – hal yang tidak diinginkan,” Ungkap H.E. Hasanuddin kepada awak Media ActualNews disela kegiatannya.

Hal yang sama di terangkan Aiptu Rois Warsito, selaku Polisi RW 01 Jembatan besi yang sebelumnya pernah bertugas menjadi Bhabinkamtibmas Kel Tanah Sereal dan kemudian mutasi di bagian SPKT Polsek Tambora.

“Kepada Warga yang akan berpergian hendaknya dapat menitipkan seperti barang – barang berharganya kepada orang yang di percaya, laporkan saat hendak akan berpergian kepada RT setempat, periksa kompor, Instalasi listrik, pintu serta jendela rumah. Aiptu Rois Warsito juga menghimbau Warga binaannya agar tetap aktif melaksanakan siskamling,” Terangnya.

Reporter: Supriyadi (Pray)

Related Articles

[td_block_social_counter facebook="#" twitter="#" youtube="#" style="style8 td-social-boxed td-social-font-icons" tdc_css="eyJhbGwiOnsibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjM4IiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJwb3J0cmFpdCI6eyJtYXJnaW4tYm90dG9tIjoiMzAiLCJkaXNwbGF5IjoiIn0sInBvcnRyYWl0X21heF93aWR0aCI6MTAxOCwicG9ydHJhaXRfbWluX3dpZHRoIjo3Njh9" custom_title="Stay Connected" block_template_id="td_block_template_8" f_header_font_family="712" f_header_font_transform="uppercase" f_header_font_weight="500" f_header_font_size="17" border_color="#dd3333"]

Latest Articles