Thursday, December 12, 2024

Jajaran Pemkab Bima Helat Nuzulul Qur’an di Lambu

ACTUALNEWS.ID, Bima,- Rangkaian Kegiatan Safari Ramadhan yang dirangkaikan dengan Nuzulul Qur’an tingkat Kabupaten Bima tahun 2023 M/1444 H ditutup di Masjid Jami An-Nur Desa Sangga Kecamatan Lambu, Kamis (13/4).

Peringatan Nuzulul Quran dengan tema, “Dengan Uraian Hikmah Nuzulul Qur’an Kita Tingkatkan Semangat Baca Tulis Al Qur’an Melalui Budaya Maghrib menuju Masyarakat Bima Ramah dihadiri Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, Wakil Bupati H. Dahlan M.Noer, anggota DPRD Dapil V, Staf Ahli Bupati, Asisten Lingkup Setda, Inspektur, Kakan Kemenag Mujiburrahman S.Ag, Kepala OPD, Para Kabag, dan beberapa Camat di Kabupaten Bima.

Dalam sambutan yang diawali Penyerahan kitab suci Al Qur’an kepada Camat Lambu Drs. M. Sidik, Bupati dihadapan Muspika, Kepala UPT Dinas dan para kades dan alim ulama mengungkapkan pentingnya meningkatkan peran masjid.

“Masjid seyogyanya menjadi tempat untuk belajar Al Qur’an agar anak-anak tidak kehilangan tempat untuk terus belajar kitab suci ini”. Kata Bupati.

Dihadapan Jama’ah Masjid Jami An Nur, Bupati juga berharap para orang tua untuk selalu membimbing dan mengawasi anak-anak agar lahir generasi Qurani yang menjadi ujung tombak pembangunan daerah.

Pentingnya semangat untuk untuk terus menambah wawasan dan pengetahuan ini kembali ditekankan Bupati.

“Ibu-ibu perlu terus memperkaya diri dengan wawasan, mempelajari ilmu agama untuk diajarkan kembali kepada anak-anak demi membangun pondasi kepribadian anak dengan ilmu agama yang cukup.

Para orang tua tidak hanya mengandalkan pendidikan di sekolah, namun yang lebih penting adalah pengawasan orang tua untuk membentengi anak-anak dari pengaruh negatif, juga membangun karakter dan mental anak-anak agar siap menghadapi berbagai tantangan”. Tutup Bupati.

Sementara itu, dalam uraian Hikmah Nuzulul Qur’an yang disampaikan Ustadz Islamudin, S.Pdi, mengajak seluruh jamaah untuk meningkatkan ketaqwa’an Kepada Allah SWT, “Manfaatkan Ramadhan untuk meningkatkan ibadah dan menjalankan dengan istiqamah lima Rukun Islam.

ACN/TEGUH/Red

Related Articles

[td_block_social_counter facebook="#" twitter="#" youtube="#" style="style8 td-social-boxed td-social-font-icons" tdc_css="eyJhbGwiOnsibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjM4IiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJwb3J0cmFpdCI6eyJtYXJnaW4tYm90dG9tIjoiMzAiLCJkaXNwbGF5IjoiIn0sInBvcnRyYWl0X21heF93aWR0aCI6MTAxOCwicG9ydHJhaXRfbWluX3dpZHRoIjo3Njh9" custom_title="Stay Connected" block_template_id="td_block_template_8" f_header_font_family="712" f_header_font_transform="uppercase" f_header_font_weight="500" f_header_font_size="17" border_color="#dd3333"]

Latest Articles