ACTUALNEWS.ID, Jakarta — Karang Taruna DKI Jakarta menggelar kegiatan Riset Karang Taruna (RIKA) sebagai bentuk riset lapangan untuk mendalami pelayanan BPJS Kesehatan di berbagai fasilitas kesehatan (faskes) tingkat I, puskesmas, dan RSUD di wilayah DKI Jakarta. Kegiatan ini dilakukan secara incidental dengan tujuan untuk mengetahui secara langsung pengalaman masyarakat dalam mendapatkan pelayanan kesehatan.
“Kami berkomunikasi dengan warga, dokter, dan juga pihak sekuriti, sekaligus menilai aspek keamanan dan kualitas layanan. Meski dilakukan mendadak, kami diterima dengan sangat baik,” ujar Ketua Karang Taruna DKI Jakarta Bidang Kesehatan, Abyulianto.
Dari hasil pemetaan awal, Karang Taruna berencana menyusun laporan dan bahan kajian yang nantinya akan dibahas bersama Dinas Kesehatan DKI Jakarta dan BPJS Kesehatan. “Langkah ini kami harap bisa menjadi masukan dalam meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat,” tambahnya.
Hasil riset juga mencatat bahwa masyarakat mulai merasakan dampak positif dari program pemerintah, termasuk layanan MCU gratis pada hari ulang tahun dalam program yang dijalankan di era pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Dalam kegiatan ini, Abyulianto didampingi oleh Kabiro Kesehatan Karang Taruna DKI Jakarta, dr. Monica Windy. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak puskesmas dan RSUD yang telah terbuka menerima kunjungan mereka.
Program jaminan sosial di bidang kesehatan yang dirintis sejak masa pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dinilai terus mengalami penyempurnaan dan semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. “Program pro-rakyat ini merupakan salah satu bentuk nyata perlindungan negara terhadap warganya,” tutup Abyulianto.
(Sumber: Instagram @abyulianto98)
Akmal B Y
ACN/INDAH/RED